Senin, 10 Februari 2014

" INDONESIA NO MORE HYBRID "

" Bangunan yang  kokoh  memerlukan Pondasi yang kokoh pula "

Ini perumpamaan yang tepat dalam meningkatkan  kualitas Love Bird di Indonesia . 




Awal dari  semua  warna Mutasi  warna adalah  warna Hijau Standart  dan di alam pada mulanya hanya ada  warna Hijau Standar . dari warna inilah  semua bermula semua  mutasi  warna yang ada  . Namun  betapa sedih nya melihat fenomena di negeri ini warna Hijau Standart hanya di lihat  sebalah mata sehingga di  breeding  dengan asal asalan dan tidak memperhatikan  kaidah yang  benar  di Love Bird aliran warna .


Hijau Standart Ras Agapornis Ficheri ( FS )

Dalam Kaidah umum warna Hijau Standart di kenal  menjadi  dua  istulah Wild Colour dan Wild Type  . Definisi  Wild Colour adalah burung Galur murni  yang  memiliki warna seperti yang ada di alam  bebas namun ada kemungkinan mempunyai  darah  split mutasi  warna yang  lain  . Definisi  Wild Type  adalah burung galur murni  yang  memiliki  warna seperti yang ada di alam  bebas namun dia tidak  mempunyai darah  split  dari  mutasi  warna yang  lain  .



 Hijau  Standart  Ras  Agapornis  Nigrigenis  ( BC )


Di Indonesia warna Hijau Standart  baik  Wild Colour  maupun  Wild Type sangatlah  sulit  untuk  di temui  hal  ini  karena proses breeding yang selama ini  di  lakukan  breeder Indonesia   sangat  jauh  dari  kaidah yang  baik  dan  benar  . Hal ini  sangat  bertolak  belakang  dengan  kondisi  di  mancanegara yang  benar benar menjaga keindahan alam melalui burung  warna Hijau Standart baik  Wild Colour  maupun  Wild Type .


 Hijau  Satndart Agapornis  Lilianae ( Nyasa )


Keslahan  yang  sudah  membudaya di  breeder Indonesia  membuat  warna Hijau  Standart masuk  ke dalam  jurang  kehancuran , lahirlah  Hijau  Standart Hybrid  yang sangat membuat kita  makin terpuruk di  dunia Internasional  . otomatis harga brurung Hybrid Hijau Standar  makin terjun  bebas tanpa parasut  .jika tidak  dimbangi  kelebihan  dalam hal lain ( Suara atau  perilaku )


 Hijau  Standart  Agapornis  Personata  ( BM )

 Sam Gibbs said :
 " keindahan alam itu yang terbaik ! Hanya alam akan menghasilkan burung dengan kepala hitam, kerah kuning dan dada serta tubuh. Hijau cerah …… Kedahsyatan yg murni ! " 

Melakukan  breeding  sesuai  dengan  Kaidah yang  baik  dan  benar tidaklah  mudah karena  memerlukan Ilmu , Waktu , Tenaga  , Biaya dan Keseriusan  . Namun  bagi  yang  sudah  serius  menekuni  kaidah  breeding yang  baik  dan  benar akan  memperoleh  hasil yang  sesuai  . Dewasa ini   Banyak pemilik FS Lutino  Mata  Merah yang  stress karena Harga warna Hijau Standart  baik  Wild Colour  maupun  Wild Type meroket dengan pijar secaerah  warna Lutino . 



 WSS Aviary Surabaya release a new Program 
" INDONESIA NO MORE HYBRID "

Bukti  keseriusan  kami  meningkatkan kualitas Love Bird di Indonesia  dengan  memperkokoh  nya di warna natural  Hijau  standrat . Walau belum  sampai  di  level  Wild Type minimal kami sudah  berusaha semaksimal  mungkin  sampai di level  No Hybrid  dan Wild Colour  ..

Beberapa Koleksi Hijau standart wild colour di aviary kami :

Agaporni Nigrigenis / Balck Cheek ( BC )



 Agapornis Lilianae / Nyasa (NY)






 Agapornis Peronatus / Black Mask (BM)






Ada topik menarik dari BVA Magazine, 24rd volume, February 2014. Topik: Wild Type By: Guido Kempeneers Pertanyaan: 
1. Apa sebenarnya pengertian dari Wild Type? 
2. Apa bedanya Wild Type dengan Wild Colour? 
3. Apakah warna biru termasuk Wild Type? 
4. Bagaimana caranya pembuktian untuk mengetahui seekor Lovebird HIJAU itu sudah termasuk Wild Type atau hanya Wild Colour? 
5. Kalau menemukan & mengembangbiakan Wild Type begitu sulit & rumitnya. Terus sebenernya apa sih manfaat Wild Type sehingga para peternak international terus memburu Wild Type yang berqualitas?

Topik diskusi ini dirangkum dari BVA Magazine, 24rd volume, February 2014 

1. Apa sebenarnya pengertian dari Wild Type? ## Wild Type = Pure Wild Colour. Yang mempunyai arti hijau MURNI. Pada dasarnya yg dimaksud Wild Type adalah burung yg MURNI alias tidak ada sedikitpun mutasi baik secara visual maupun secara genetika. Wild Type ini berlaku bukan hanya pada lovebird kacamata tetapi juga pada jenis lovebird yg lainnya. Kebanyakan anda sudah menjawab ke arah tersebut. Sedangkan menurut Guido cukup dengan kata2 sederhana. Wild Type = PURE Wild Colour. Yang mempunyai arti Wild Colour MURNI. Tentunya Wild Type yg dimaksud disini belum terkontaminasi oleh perkawinan silang antar species atau istilah di Indonesia adalah GALUR MURNI (Perso x Perso, Fischer x Fischer, BC x BC, dll...)

 2. Apa bedanya Wild Type dengan Wild Colour? ## Wild Type = PURE Wild Colour, Wild Colour = Hijau standard. Wild Colour BELUM TENTU Wild Type sedangkan Wild Type PASTI Wild Colour Jadi Wild Color atau warna hijau standard masih memiliki potensi SPLIT* didalam darahnya walaupun secara visual mirip dengan Wild Type *SPLIT: burung tersebut membawa gen warna recessive (biru, ino, dll) tetapi tidak tampak secara visual. *Contoh: Hijau SPLIT biru artinya burung secara visual berwarna Hijau, tetapi jika dibreeding, keturunannya akan ada yg berwarna biru.

3. Apakah warna biru termasuk Wild Type? ## seperti yang sudah dijelaskan di jawaban nomer 1 & 2. Wild Type adalah Wild Colour MURNI (HIJAU MURNI). Istilah Wild Type hanya digunakan pada satu warna saja yaitu HIJAU. Jadi sudah sangat jelas bahwa biru BUKAN Wild Type dan juga BUKAN Wild Colour. Biru adalah salah satu mutasi dari Hijau.

4. Bagaimana caranya pembuktian untuk mengetahui seekor Lovebird HIJAU itu sudah termasuk Wild Type atau hanya Wild Colour? ## Sulit sekali bahkan TIDAK mungkin untuk membedakan secara visual seekor Wild Type dengan Wild Colour. Selama ini saya hanya tahu tentang sebuah cara pembuktian kemurnian seekor Wild Type & di majalah BVA ini juga disebut dengan cara yang sama. Cara tersebut yaitu: Kawinkan saja seekor Wild Type tersebut dengan seekor mutasi recessive, maka kalau semua anaknya 100% hijau maka KEMUNGKINAN Wild Type yang anda miliki tersebut adalah benar benar Wild Type. Kenapa masih kemungkinan? Anda harus mengkawinkannya berulang-ulang untuk memastikannya. Setelah berulang kali tetap menghasilkan anakan 100% hijau maka itu baru terbukti benar-benar Wild Type. Karena sering sekali terjadi dalam beberapa kali dikawinkan menghasilkan anakan hijau, tetapi setelah kesekian kalinya tiba2 muncul warna lain (biru). Sehingga segala kegembiraan akan Wild Type langsung saja sirna. Tetapi dengan teknologi pendataan breeding system di jaman sekarang ini, maka masih bisa ditelusuri kembali anakan-anakan dari darah-darah mana yang merupakan Wild Type dan mana yang bukan. Sehingga Non Wild Type tersebut bisa segera dipisahkan sehingga tidak mengganggu kemurnian Wild Type. Untuk pembuktian Wild Type tidak bisa menggunakan mutasi yg bersifat DOMINANT seperti halnya Dominant pied/blorok. Tetapi hanya bisa menggunakan mutasi recessive, seperti biru, lutino, pastel dll. Baik yang perbedaanya tampak secara jelas (warna badannya bukan hijau) ataupun juga yang tidak tampak jelas (burung hijau split biru)

5. Kalau menemukan & mengembangbiakan Wild Type begitu rumitnya. Terus apa sih manfaat Wild Type sehingga para peternak international memburu Wild Type yang berqualitas? Seperti yang sudah diterangkan oleh rekan Yunan Helmi, bahwa fungsi Wild Type adalah: 

A. Untuk pemurnian spesies hasil transmutasi. Yang dimaksud Transmutasi: Memindahkan mutasi dari jenis burung ke jenis burung lainnya (atau bahasa umumnya cara Hybrid). Agar menyerupai bentuk aslinya maka harus dikawinkan dengan Wild Type sampai beberapa generasi sehingga membuat hybrid tersebut menjadi lebih MURNI. 
B. Untuk menghasilkan Lovebird mutasi dengan kualitas bagus. Mutasi x Mutasi = Mutasi yang mempunyai penyimpangan dari indukannya. Semakin sering dikawinkan antar mutasi maka bentuk badan anakannya semakin menjauhi dari standard F1 x F1 = F2 F2 x F2 = F3 F3 x F3 = F4 dan seterusnya maka bentuk badan keseluruhan dari F4 mengalami penurunan kualitas dibandingkan F1, alias F4 lebih tidak standard dari pada F1 Hasil perkawinan mutasi x mutasi PASTI menyebabkan warna & postur badan yang MENJAUHI dari aturan standard (untuk Fischeri & Personata bentuk badan 
 

 KATAKAN  TIDAK PADA BURUNG HYBRID




Apabila berkenan sambung  silahturahmi bisa hubungi saya
di kontak  berikut ini :
via SMS / WhatsApp di :  +6283 857 60 70 63
Facebook :Tanto Abu Aslam  ( ap.tanto@ymail.com )
Via Email Yahoo  : aptanto1@yahoo.com
Via Email Google / Hangouts di :  aptanto2@gmail.com

4 komentar:

  1. saya mempunyai Paskun x paskun sudah memiliki 13 anak warna anak an tetap paskun seperti induknya apakah itu bisa di sebut WILD TIPE?

    BalasHapus
  2. Wild type itu pasti Wild colour..wild colour itu pasti green.. Kalo paskun berarti bukan.. Hehehe

    BalasHapus
  3. Saya punya biru mangsi x pasjo anak nya cuma 1 hijau apa itu termasuk wild type

    BalasHapus
  4. Sampe berapa kali beranak green x resesive bila keluar green semua baru di namakan Wt, bagaimana dg anaknya yang mati sebelum ketahuan warna bulunya ?

    BalasHapus